Pramuka Unej menggelar sarasehan dengan
pembicara Kak Fahri dari KWARNAS (Kwartir Nasional), Selasa malam (24/11/15). Sarasehan dilakukan
guna memanfaatkan waktu Kak Fahri yang kebetulan berada di Jember, selain itu untuk mempererat tali
persaudaraan Pramuka
Unej dengan KWARNAS.
Acara yang dilaksanakan digedung Sport Hall Unej ini dihadiri puluhan anggota pramuka SMK 2 dan khususnya
anggota Pramuka
Unej.
Kak
fahri di KWARNAS menjabat sebagai
hubungan antar Negara. Kronologi mengapa anggota KWARNAS ini berada di Jember
dan menjadi pembicara sarasehan. Selama 3 hari dimulai dari kemarin senin, Unej
menjadi tuan rumah sebagai tempat acara Jambore Nasional Buruh Migran
Indonesia. Jambore tersebut digagas oleh Migran Care (organisasi
penghimpun buruh migran Indonesia), dan kak fahri salah satu orang yang
menjadi panitianya. “Saya di Jember sudah sekitar dua bulan untuk mengurusi Jambore
itu,” ungkap Kak Fahri.
Semangat kak fahri dalam kepramukaan
patut diacungi jempol. Beliau tak pernah lupa membawa seragam pramuka kapanpun dan dimanapun berada. Anggota kwarnas ini juga tidak pernah lupa
berkunjung pada pramuka disetiap daerah yang didatanginya. Karena saat ini beliau
berada di Jember, maka Pramuka Unej menjadi salah satu sasaran berkunjungnya. Seperti
itulah kronologi Pramuka Unej mengadakan sarasehan dengan pembicara langsung
dari KWARNAS.
Dalam bicaranya, Kak Fahri selalu
menegaskan lontaran kalimat “because I’m Happy. Maksudnya, dalam pramuka
harus bisa bergembira. Dimanapun, kapanpun,
dan aktifitas apapun pramuka itu harus gembira. Dan beliau menegaskan bahwa
pramuka itu sukarela. hati pramuka adalah hati kehendak. bila hati sudah tidak
menghendaki, maka proses dalam pramuka itu akan terbengkalai.
Kak Fahri juga sharing pengalaman
pramukanya dulu sampai menjadi anggota kwarnas saat ini. Dan panjang lebar
beliau menceritakan kondisi pramuka dalam Negeri dan luar Negeri saat ini dan
masa lalu. Beliau mampu menyentuh hati peserta sarasehan dengan motifasi-motifasi
andalanya agar tetap selalu berpramuka. Menjadi kebanggaan tersendiri bagi
seluruh peserta sarasehan bisa berbagi pengalaman dengan anggota kwarnas.